Pemda Sigi Kembangkan Peta Potensi Investasi Berbasis GIS

oleh -289 Dilihat
Foto : Bupati Sigi diwakili Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra, Andi Ilham, S.Sos.,MM buka FGD Dokumen Peta Potensi Berbasis GIS yang berlangsung di Aula Kantor Bupati Sigi, Kamis, (14/9/2023) pagi. (Dok/Neni)
SHARE :

SIGI, Celebespos.com – Kabupaten Sigi memiliki beragam potensi investasi yang perlu dikembangkan dan mendapatkan dorongan promosi investasi, baik dari pemerintah daerah maupun hingga pihak swasta. Salah satu cara yang dilakukan yakni Pemerintah daerah (Pemda) Kabupaten Sigi melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) dalam mempromosikan potensi investasi dengan menyusun peta potensi investasi Kabupaten Sigi berbasis Geographic Information System (GIS).

Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Setda Kabupaten Sigi, Andi Ilham, S.Sos.,MM mengatakan salah satu sasaran pembangunan Nasional adalah menciptakan pertumbuhan ekonomi dan pemerataan pembangunan, termasuk didalamnya pemerataan pendapatan antar daerah. Untuk mencapai sasaran pembangunan tersebut, kata dia, diperlukan perencanaan pembangunan ekonomi yang baik. Hal tersebut disebabkan karena pada umumnya pembangunan ekonomi suatu daerah berkaitan erat dengan potensi ekonomi dan karakteristik yang dimiliki yang pada umumnya berbeda antar satu dengan daerah lainnya.

“Informasi daerah yang lengkap, akurat dan terkini sangat diperlukan untuk mewujudkan sasaran pembangunan tersebut,“ ucap Andi Ilham di Aula Kantor Bupati Sigi saat membuka kegiatan FGD Awal (Focus Group Discussion) dokumen peta pontensi berbasis Geographic Information System (GIS) Daerah Kabupaten Sigi Tahun 2023, Kamis, (14/9/2023) pagi.

Lanjut, dalam upaya mencapai tujuan pembangunan ekonomi daerah, kebijakan utama yang perlu dilakukan adalah mengusahakan semaksimal mungkin agar prioritas pembangunan daerah sesuai dengan potensi pembangunan dan sektor unggulan/sektor basis yang dimiliki oleh daerah ini.

“Mengacu pada UU No. 25 Tahun 2007 tentang penanaman modal, Pemda Sigi telah melakukan berbagai upaya dalam menciptakan iklim investasi yang lebih baik melalui kebijakan-kebijakan serta program-program yang bersifat jangka pendek dan jangka panjang yang mendorong peningkatan investasi sehingga menciptakan lapangan kerja sesuai dengan UU Cipta Kerja yang tertuang dalam dokumen Rencana Umum Penanaman Modal Daerah (RUPM) Kabupaten Sigi 2017-2025,“ sebutnya.

Pada tahun 2021 target investasi Kabupaten Sigi sebesar Rp. 10.000.0000.000 dan realisasi investasi sebesar Rp. 49.280.000.000 dengan Persentase capaian sebesar 492,82 % Pada tahun 2022 target investasi sebesar Rp. 61.000.000.000 dan realisasi investasi sebesar Rp.114.44.000.000 dengan Persentase capaian sebesar 187,61%.

Pemetaan potensi sektor unggulan dan profil investasi diharapkan dapat meningkatkan percepatan pembangunan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Sigi yang berdaya saing berbasis agribisnis .

“Dengan adanya kegiatan pembuatan dokumen peta potensi investasi Kabupaten Sigi diharapkan dapat memberikan gambaran data potensi yang akurat dan dapat menjadi nilai jual terhadap calon investor“. harap Andi Ilham.

FGD kali ini dihadiri Tim Akademisi Universitas Tadulako (Untad) Palu (Tenaga Ahli GIS), Dr. Eng, Ir. Rifai, ST.,M.Si.,M.Sc, (Tenaga Ahli Ekonomi Pembangunan), Dr. Niluh Putu Evvy Rossanty, SE.,MM, (Tenaga Ahli Geomatika/Geodesi), Budi Andresi, S.Pd.,M.Eng, (Tenaga Ahli Perencanaan Wilayah), Dita Septyana, S.Pd.,M.Sc, (Tenaga Ahli Pertanian dan Perikanan), S.Pi.,M.Si, perwakilan OPD terkait di lingkup Pemkab Sigi, para Camat yang sempat hadir dan
para peserta seminar.

Berikut potensi daerah Kabupaten Sigi yang dapat dikategorikan ke dalam beberapa sektor utama/unggulan :

Pertanian, Industri Kecil dan Menengah, Peternakan, Energi, Perikanan, Sumber Daya Mineral, Pariwisata, serta Infrastruktur dan Aksebilitas.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.