BERITA

Kapolres Banggai Kunjungi Kediaman Tomundo Banggai

696
×

Kapolres Banggai Kunjungi Kediaman Tomundo Banggai

Sebarkan artikel ini

Kapolres Banggai AKBP Satria Adrie Vibrianto saat mengunjungi kediaman Raja Banggai (Tomundo) H. Hideo Amir di jalan KH. Agus Salim, Kecamatan Luwuk. (Foto: Humas Polres Banggai)

Luwuk – Bersama rombongan Kapolres Banggai AKBP Satria Adrie Vibrianto, disambut hangat Sekretaris Adat H. Sopyan Syah Yunan dan sejumlah perangkat adat lainnya, saat melakukan kunjungan ke kediaman Raja Banggai H. Hideo Amir (Tomundo), Senin (8/6) kemarin.

Kunjungan dalam rangka silaturahmi ini sekaligus memperkenalkan diri, dan meminta dukungan Tomundo Banggai untuk bersama-sama menjaga situasi Kamtibmas, yang aman dan kondusif di wilayah Kabupaten Banggai ini.

“Ini kunjungan kali pertama untuk bersilaturahmi dengan para tetua adat di Kabupaten Banggai ini,” tutur Kapolres.

Ia menuturkan, jelang pelaksanaan Pilkada tahun 2020, Kabupaten Banggai salah satu wilayah yang akan ikut dalam pesta demokrasi tersebut. Oleh karena itu, pihaknya juga meminta dukungan pemangku adat agar dapat bekerja sama dengan Polri dalam menjaga situasi Kamtibmas.

“Kehadiran saya disini sebagai Kapolres Banggai mohon diterima, dan para tetua adat juga dapat memberikan masukan untuk berdinas di wilayah Kabupaten Banggai ini,” ucap AKBP Satria.

Rasa syukur dan terima kasih juga disampaikan Tomundo atas kunjungan tersebut, dan menyatakan siap bersinergi menjaga kamtibmas di wilayah Kabupaten Banggai, demi keamanan dan kenyamanan masyarakat.

“Kunjungan berjalan lancar seperti yang diharapkan, alhamdulillah kunjungan kami disambut baik oleh Tomundo dan perangkat adat. Berharap kita sama-sama siap bersinergi menjaga kamtibmas yang aman, nyaman dan kondusif,” tutup Kapolres. (Nhai)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *