BERITAKESEHATAN

Kapolsek Iptu Abd Azis Pimpin Rakor Persiapan Vaksinasi Massal Wilayah Hukum Marawola

1225
×

Kapolsek Iptu Abd Azis Pimpin Rakor Persiapan Vaksinasi Massal Wilayah Hukum Marawola

Sebarkan artikel ini

SIGI, Celebespos.com – Kapolsek Marawola, Iptu Abdul Azis, SH pimpin rapat koordinasi tingkat Kecamatan yang di selenggarakan di Aula Polsek Marawola, Rabu (23/6/2021) sore.

Kegiatan ini bertujuan untuk percepatan program vaksinasi pada masyarakat yang ada diwilayah Hukum, Polsek Marawola.

Hadir dalam kegiatan ini, Camat Marawola, Marawola Barat, Kinovaro, Danramil setempat, Kepala Puskesmas Marawola, Marawola Barat, Kinovaro dan Tinggede serta seluruh kepala desa se-Kecamatan Marawola, Marawola Barat dan Kinovaro.

Dalam sambutannya, Kapolsek Iptu Abdul Azis, mengajak semua stakeholder dan seluruh kepala desa agar berperan aktif mengajak semua warganya untuk divaksin pada saat petugas medis dari Dinas Kesehatan tiba di tiap-tiap desa, maupun di Puskesmas terdekat yang ada diwilayah hukum Polsek Marawola.

Adapun kegiatan sejuta vaksinasi yang di laksanakan secara serentak di seluruh tanah air pada hari Sabtu, tanggal 26 Juni 2021 mendatang, Polsek Marawola nantinya akan bekerjasama dengan Pemerintah Kecamatan, aparat TNI dan 4 Puskesmas yang ada diwilayah Hukum Polsek Marawola, yang akan berlangsung di halaman Polsek Marawola nantinya.(Kar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *