BANGGAI – Setelah hampir seharian belum ada informasi tentang keberadaan seorang nelayan asal Desa Bella Kecamatan Nuhon Kabupaten Banggai atas nama Yusuf Pakaya (58) tahun, akhirnya korban Kamis (4/5) 2020 sekitar pukul 12.00 dini hari ditemukan selamat.
Kronologis peristiwa tersebut berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun media online inovasinews.net di lapangan, bermula disaat korban kamis kemarin sekitar pukul 04.00 wita turun mencari ikan.
Karena sudah hampir seharian korban belum juga tiba di rumah, akhirnya keluarga spontan menjadi panik, apalagi mereka menerima informasi dari salah satu nelayan lainnya di seputaran muara Kelurahan Bunta 1 yang menyatakan, korban sempat dihantam gelombang hingga jatuh dari perahunya.
Mendengar situasi darurat tersebut, Kades Bella Syarfan Ndeo, Ketua BPD Murad Abusama dan babinkamtibmas langsung sigap mendatangi tempat kejadian perkara di pinggiran pantai desa setempat, dan memerintahkan sejumlah warga lainnya yang berprofesi senagai nelayan untuk melakukan proses pencarian.
Selang beberapa jam kemudian, korban akhirnya berhasil ditemukan dalam keadaan selamat dan segera dievakuasi ke kediamannya. Korban Yusuf Pakaya yang dikonfirmasi media ini mengatakan, sekitar dua jam dirinya terlepas dari perahunya karena dihantam gelombang. Untungnya beliau masih bisa bersusah payah menyelamatkan diri dengan menaiki sebuah rakit, namun perahu milik korban tenggelam diterpa gelombang. * Tim