BERITA

Surplus Beras Sulteng di Posisi 9, Waspadai Fenomena Cuaca 2023

879
×

Surplus Beras Sulteng di Posisi 9, Waspadai Fenomena Cuaca 2023

Sebarkan artikel ini

PALU, Celebespos.com – Kinerja bidang pertanian di Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) sepanjang tahun 2022 menggembirakan. Hal ini disebabkan, terindikasi dari surplus beras yang berhasil diraih belum lama ini.

Demikian ditegaskan Gubernur melalui Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setdaprov Sulteng, Rudy Dewanto di Palu, Rabu (22/2/2023) siang.

“Terdapat surplus 75.663 Ton yang secara Nasional menempatkan Sulawesi Tengah pada urutan ke 9 di tanah air,“ kata Rudy Dewanto dalam rakor program kegiatan embangunan tanaman pangan dan hortikultura se Sulteng.

Asisten Rudy Dewanto, meminta supaya peserta mengupdate data penunjang pembangunan pertanian. Termasuk menyampaikan ide-ide cemerlang untuk dirembugkan menjadi program kegiatan pertanian yang komprehensif.

“Gunanya rapat ini untuk menyatukan komitmen supaya dapat dipertahankan,“
ujar Rudy Dewanto.

Di sisi lain, dirinya meminta jajaran dinas TPH terus berkoordinasi dengan BMKG untuk memastikan fenomena cuaca akhir-akhir ini, sehingga tidak merugikan petani jelang musim tanam di bulan April 2023 mendatang.

“Semoga momentum yang baik ini dapat dimaksimalkan untuk melahirkan program pada kegiatan berikutnya“. harapnya. (Adm/Kar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *