Kenali Polri Sejak Dini, Polda Sulteng Bagikan Buku Bacaan Anak

oleh -788 Dilihat
SHARE :

PALU, Celebespos.com – Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) yang merupakan lembaga terbesar di tanah air sudah sepantasnya diperkenalkan kepada masyarakat sejak dini utamanya kepada anak-anak.

Untuk memperkenalkan bidang-bidang tugas di Kepolisian, Divisi Humas Polri telah mencetak dan membagikan keseluruh jajaran Kepolisian ditanah air dua buku Polri yaitu edisi “Mengenal Kepolisian Negara Republik Indonesia” dan edisi “Polisi sahabat dan pelindung kita”

Polda Sulawesi Tengah sendiri telah menerima dan mendistribusikan dua buku Polri tersebut keseluruh jajaran Polres untuk diberikan ke sekolah-sekolah dasar (SD)

Kabidhumas Polda Sulteng Kombes Pol. Didik Supranoto melalui rilis yang diteruskan kepada media di Palu, Sabtu (7/11/2020), menerangkan setidaknya ada sebanyak 600 buku Polri edisi “Mengenal Kepolisian Negara Republik Indonesia” dan edisi “Polisi sahabat dan pelindung kita” yang dibagi dan didistribusikan ke Polres-Polres.

Buku ini dibuat dan dibagikan ke sekolah SD untuk menambah koleksi bacaan sekaligus sebagai sarana Polri untuk dikenal sejak dini oleh anak-anak, jelas Didik

“Polri dan anak-anak Indonesia harus saling mengasihi, agar tugas Polri dalam melindungi anak-anak dapat terlaksana dengan lancar,”

Tak kenal maka tak sayang, begitu kata pepatah, untuk itulah Polri memperkenalkan diri dengan cara yang cukup lengkap, melalui dua buku ini, agar anak-anak semakin menyayangi Polri, harap pamen tiga melati di Bidhumas ini

Mudah-mudahan anak-anak yang masih duduk dibangku sekolah dasar gembira menyambut kedua buku ini, sebagaimana kami bahagia mempersembahkan buat kalian anak-anakku yang merupakan generasi penerus bangsa, tutup Kabidhumas Polda Sulteng.(Hms/Kar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.